Hi
Girls..
Selamat
pagi beauty sisters.. pagi hari ini saya mau review sebuah alas bedak berbentuk
CC Cream. CC Cream ini adalah product japan, yang mana saya dapatkan product
ini dari Kawaii Beauty Japan atau yang sering kita dengar dengan singkatan KBJ.
Terimakasih untuk KBJ selalu memberi product-product kecantikan, yang nggak
pernah saya pakai sebelumnya *kiss* *terharu*. Btw, pernah mendengar SUGAO Air Fit CC Cream nggak?? Sama
saya juga belum pernah mendegar apalagi mencoba. Jadi yang udah saya searching
kesana kemari, Sugao merupakan product yang di produksi oleh Rohto
Pharmaceutical.
Sebelum
masuk kedalam inti review sedikit yang ingin saya share tentang apa sich
perbedaan antara Foundation, BB Cream ataupun CC Cream :
1).
Foundation : Foundation atau yang
sering disebut sebagai alas bedak mempunyai texture yang sedikit kental. Fungsi
dari foundation ini sendiri untuk menutupi warna kulit yang tidak merata yang disebabkan
oleh bintik-bintik hitam, jerawat ataupun pori-pori yang besar. Foundation ini
sendiri mempunyai shade yang beragam dan banyak sekali, sehingga dapat
disesuaikan dengan warna kulit masing-masing setiap orang. Coverage dari
foundation sangat bagus sekali. Foundation disarankan untuk dipakai pada
acara-acara tertentu yang mana satying power dari foundation lebih tahan lama
dari alas bedak lainnya.
2).
BB Cream (Blemish Balm Cream) : BB
Cream mempunyai fungsi yang sama dengan foundation, hanya saja perbedaannya
terletak pada texture dan ingredients yang terdapat pada BB Cream. Texture BB
Cream lebih ringan untuk dipakai sehari-hari, sehingga hasil finishingnya akan
terlihat lebih natural daripada memakai foundation. BB Cream sendiri mempunyai
variant ingredients yang lebih banyak seperti UV Protection, Vitamin E,
Anti-Aging dan lain-lain. Btw, BB Cream biasanya tidak mempunyai pilihan warna
yang beragam untuk kulit.
3).
CC Cream (Color Cerrection Cream) :
CC Cream merupakan penyempurnaan dari BB Cream sendiri. CC Cream berfungsi
sebagai primer, pencerah dan juga sebagai alas bedak dalam bersamaan. CC Cream
sendiri mempunyai texture yang lebih ringan, CC Cream mampu menutupi area
kekurangan pada wajah lebih baik dengan texture ringannya tersebut, tidak hanya
itu saja CC Cream telah dilengkapi oleh UV Proctection dan Anti-Aging. Sehingga
setiap wanita akan tambah jatuh cinta terhadapat CC Cream ini.
Bagaimana??
Sudah memahami apa yang dimaksud oleh Foundation, BB Cream ataupun CC Cream??
Nah, dibawah ini akan saya bahas review sedikit tentang si SUGAO Air Fit CC
Cream Moist :
Diclaim Bahwa :
Attaching
feeling of secret SUGAO ubique is located in its own air fit prescription.
Because many of the oil that contains the volatile immediately painted, without
covering the better the skin. It becomes light and semi matte finishing. Pores
and wrinkles, “soft focus’ that uses light to hide the skin troubles such as
color unevenness in natural is valid. By diffusely reflect the light on the
skin, uneven skin and difficult to see.
Cara Pakai :
And
after coditioning skinlotion, milky lotion, Tae an appropriate amount and
gently apply evenly to entire face.
Nilai Akhir :
Nilai
7/10. Selain faktanya bahwa SUGAO merupakan produksi PT. Rohto Pharmaceutical, SUGAO
Air Fit CC Cream juga mempunyai 3 variant type berbeda yaitu : Smooth Type, Moist Type, Pink Bright Type.
Dari ketiga variant type tersebut saya mempunyai SUGAO Air Fit CC Cream Moist,
shade Pure Natural. Jadi Shade dari CC Cream ini sebenarnya dibagi 2 shade
lagi, yaitu shade Pure Natural and Pure
Ocher. Pure Natural menurut saya lebih untuk yang mempunyai skintone kulit
Light atau Fair. Sedangkan untuk Pure Ocher untuk yang mempunyai skintone kulit
medium. CC Cream ini sangat multifungsi karena Sunblock, Powder, Make-up Base,
Foundation menjadi satu dalam satu tube kemasan, sehingga sangat praktis sekali
untuk dipakai. Memberikan air fit pada lapisan kulit, sehingga kulit pun dapat
bernafas seharian. Dan CC Cream ini dapat menyamarkan pori-pori pada kulit
wajah.
Keunggulan
dari SUGAO Air Fit CC Cream ini adalah :
•
Silky Skin Tone
•
Erase Pores
•
Clare Skin
•
SPF 23/ PA +++
•
Fragrance Free
•
Alcohol (Ethanol) Free
•
Finishing Matte
Jadi
selama ini kurang lebih saya sudah memakai product ini sebanyak 4 sampai 5 kali.
Apa yang saya rasakan??
•
Covarage : Kurang, Buat beauty sisters yang punya problem seperti saya yaitu
dark spot atau scar, product ini tidak recomended. SUGAO Air Fit CC Cream tidak
dapat menutupi dark spot saya yang berkeliaran diwajah.
•
Texture : Moist, texture nya sangat moist.. Saya suka dengan texture nya yang
sangat lembut like a mousse. Sehingga wajah pun tidak akan terasa berat seharian
seperti memakai makeup.
•
Finishing : Matte, hasil dari pemakaian adalah semi matte. Saya suka dengan
hasilnya, karena dapat mengontrol minyak pada daerah T Zone saya tanpa perlu
membuat kering berlebihan pada daerah pipi.
•
Multifungtion : Good, CC Cream ini memberikan kemudahan dalam bermakeup, yang
tadinya kita bisa bermakeup di depan kaca kurang lebih sampai 30menit. Dengan
CC Cream ini, saya hanya butuh waktu 15menit, yuuuups.. Sunblock, Powder,
Make-up Base, Foundation menjadi satu, jadi kalau emang bener-bener lagi repot
pemakaian powder dan teman-teman lainnya akan saya skip dan saya cukup memakai
CC Cream ini saja *emang males sebenarnya* hehehehe.
•
Repurchase : Maybe, kalau emang kedepannya ada yang bisa beliin lagi di Japan,
saya mau membelinya kembali.
• Harga
: $ 11,15
• Where
To Buy : ??????
Sampai
deh dipost blog hari ini.. semoga yang mau cari-cari CC Cream, review ini bisa
menjadi sebuah pertimbangan. Sudah pernah ada yang coba product ini?? dan ada
yang mau saya titipin juga untuk beli ini di Jepang?? wkwkwkwkwk. Sampai dipost blog
berikutnya beauty sisters.
SUGAO Air Fit CC Cream Moist |
Jangan lupa untuk follow Instagram dan Twitter Blog DA Sisters untuk informasi tentang beauty lainnya, add di @dineaisah
Penasaran ama produk ini gara-gara model iklannya Miyazaki Aoi, mbak :))
ReplyDeleteEmang sih kayanya coverage-nya ringan banget dan lebih cocok buat sehari-hari/hang-out dan pilihan shade nya sedikit
Iyaaaah yang jadi bintang iklannya si Miyazaki Aoi yaaa..
DeleteBener banget, ini nih CC Cream cocoknya untuk pemakaian hari-harian aja, untuk dipakai pada acara sepecial masih kurang coverage..
ada ken ayu hihihi enak ya di mbak dine cocok hahaha bagussss
ReplyDeleteIya tante.. kenayu nya ikutan foto.. lumayan laaaah rei..
Deletecc creamnya ringan banget buat harian asik tuh ga terlalu keputihan cuma belinya jauh ya di jepang hehehehe
ReplyDeleteHahahahahaha.. belinya bingung ya nanti dimana..
Deleteiya rata" gtu y mba aku waktu itu udh bli byk sample cc cream, smwnya g ada yg mmuaskan, kurang coverage lah, warna skintone krg cucok, brasa legket alias jrg bgt yg cocok di iklim tropis gini, bingung brasa nanggung gtu y hahaha
ReplyDeletekalo segi shade sich cocok2 aja ya shan..tapi ya gitu, kurang coveragenya saja, mungkin emang tujuan nya untuk pemakaian sehari-hari sich yaaa...
Deletewah baru pertama kali dengar ttg brand ini, keliatannya bagus cc creamnya :) thanks buat reviewnya ya ^^
ReplyDeletesemoga membantu yaaa.. btw, terimakasih telah berkunjung ke blog kami..
DeleteSeems like a very nice product :)
ReplyDeleteyuuups :)
DeleteBaru tau ternyata ada juga yang namanya CC cream. Sepertinya praktis ^_^ Saya baru2 ini nyobain pakai BB cream ternyata enak. Btw dulu kuliah di Unila juga ya Mbak ? :)
ReplyDeleteHehehehe iya mba.. DD Cream juga ada.. tapi emang sich kebanyakan dipasaran BB Cream ya..
Deletewuow,, bikin mulus. baru tau cc cream ini, suka juga sama desain cc creamnya.
ReplyDeletehttps://elisamonic.wordpress.com/
Desain nya cakep.. girly banget..
DeleteTerimakasih telah berkunjung ke blog kita ya cantik..
Penasaran sich, pengen nyoba sich tp Belinya jauh amat di jepun, lebih ringan dari bb cream ya.. cantik nya si dedek kenayu, anaknya mbag dyne kah?
ReplyDeleteIya mba.. lebih ringan dari BB Cream.. dan lebih natural hasilnya..
Deletesuka aksesoris yang difotonyaaaa
ReplyDeletehihihi.. fokusnya di aksesorisnya ya mba :)
Deleteaku punya cc cream etude tapi karena keputihan jarang dipakai. biasa dipakai buat alas foundation biar hasilnya agak dewy.. whaaay cc cream shade mediumnya tetep aja terang jadi ceplok-ceplok kesannya hiks
ReplyDeleteEtuda CC Creamnya nggak banyak pilihan warna shade ya mba ike?? iyaaah hasil CC Cream emang lebih ke dewy gitu yaaak..
Deletemakasih infonya kakak,, salam kunjungan dari saya
ReplyDeleteIndonesia Beauty Blogger
Terimakasih telah berkunjung ke blog kami..
Delete