Thursday, 27 October 2016

[REVIEW] BSKIN Skincare

Hi Girls..

BSKIN HDI SKINCARE

Ada yang rindu dengan saya?? please.. moga-moga beauty sisters pada rindu dengan bayolan saya yang sedikit garing di blog ini **krik-krik-krik** hahaha.

Jadi, semenjak driver sudah resmi anter suami hilir mudik kerja..

Sip!

Saya jadi wanita tangguh mengelilingi jalan raya sendiri-an. Saya sibuk seperti emak-emak pada umumnya, pagi buta udah nongkrong belanja ke babang sayur, terus anter anak sekolah, terus siang sampai sore anter anak les lagi, dan terakhir.. bobo cantik ala-ala princess syahrini di malam hari bersama daster kesayangan.

Ngobrolin soal princess syahrini, saya kadang suka envy gitu liat wajah dia yang mulus banget kek landasan pesawat terbang, licin ciiiiyn.. gemes lhoooo *gigit kursi*. Pasti si princess selalu concern terhadap skincare ini itu atau treatment ini itu untuk menunjang kehidupan sosialitah diaaaa.

Thursday, 13 October 2016

[Review] Wardah C-defense Series

Hi Girls..

Wardah C-defense Series

Beberapa waktu yang lalu saya sempat posting teaser tentang Wardah C-defense series di beberapa media sosial. Ada beberapa beauty sisters yang tanya-tanya begini..

Face mist nya ada sensasi dingin adem nggak kak?”

Atau..

Serum Vitamin C nya bagus kak?”

Saya nggak bisa jawab banyak, karena Wardah C-defense series tersebut belum saya pakai dalam waktu term yang panjang. And yeeeees, tepat sudah 2 minggu ini saya mencoba product Wardah C-defense series. Walau nyobanya nggak beneran sampe term yang puuuuanjang ya sist hehehehe. Yaaaah.. tapi lumayan cukup product ini untuk direview dan up tayang di blog kami.

Wednesday, 5 October 2016

[Makeup Collaboration] Ladies In Red Sponsored By Miss Lie Collection

Hi Girls..

Makeup Look Red LIps

Selamat memasuki bulan Oktober beauty sisters. Awal bulan ini saya mau berbagi hasil makeup collaboration saya untuk yang ke-tiga kalinya bersama Beauty Blogger KECE.

Ciyeeeee..

Tepuk tangan duluuuu aaaaah.. relationship goals Beauty Blogger KECE akhirnya terus berlangsung hingga menghasilkan makeup collaboration yang ke-tiga kali nya dengan tema LADIES IN RED, horaaaay!!

Ouw ya, collaboration kali ini di sponsori oleh MISS LIE COLLECTION. Siapa coba yang nggak tahu tentang Miss Lie?? Iya, Miss Lie adalah salah satu online shop terbesar di indonesia yang menjual product-product beauty Japan-Korea. Semua product yang dijual oleh Miss Lie merupakan product 100% authentic dan tentunya dengan harga yang murah.

Dan.. mari cuuuuss.. kita bahas lebih detail tentang makeup collaboration kali ini..

Sunday, 2 October 2016

[Obrolan Pagi] 5 Tips Menjaga Area Kewanitaan Agar Tetap Senantiasa Bersih dan Segar Sepanjang Hari

Hi Girls..

Charm Pantyliner

Ngobrol pagi yuuuuk..

Hari ini ngobrol tentang area kewanitaan ya..

Untuk beauty sisters yang masih dibawah umur, diharapkan bimbingan edukasi nya oleh orang tua *eheem* *muka serius*

Apa yang terlintas dipikiran beauty sisters tentang area kewanitaan??

AREA KEWANITAAN = AREA SENSITIVE

Iya.. jadi area kewanitaan itu merupakan salah satu area organ tubuh yang sangat penting dan sangat sensitive bagi wanita. Sangat penting sekali bagi saya atau beauty sisters semuanya untuk menjaga kebersihan dan kesehatan di area tersebut. Area kewanitaan merupakan area yang dapat cepat sekali terserang oleh jamur, virus dan bakteri jahat. Apalagi dengan pola kehidupan kita yang tidak sehat.

Jadi obrolan pagi ini membahas tips menjaga kesehatan area kewanitaan agar tetap senantiasa bersih dan segar sepanjang hari :
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...